Kurnia Meiga Hermansyah, nama yang tak asing bagi penggemar bola. Benar, Kurnia Meiga merupakan salah satu dari banyaknya para pemain legenda Indonesia. Melansir dari detik.com, ia juga pernah termasuk dalam kiper terbaik Asean saat membela Timnas Indonesia di Piala AFF.
Kurnia Meiga berhasil mengantar Timnas Indonesia meraih runner up pada piala AFF 2010 dan 2016. Dan karena itu, dia dinobatkan menjadi penjaga gawang terbaik di kejuaraan AFF 2016. Pada saat yang bersamaan ia juga meraih gelar best XI kejuaraan AFF 2016.
Sayang, karier cemerlangnya langsung lenyap usai dia memutuskan untuk pensiun dini karena mengalami gangguan fungsi penglihatan. Pada akhirnya kiper yang memiliki panggilan kecil Entong itu tak pernah lagi menjejakkan kakinya di lapangan hijau.
Namun kabar mengejutkan juga datang melalui akun instagramnya yang bernama @egahermansyah. Melalui biodata dan beberapa postingan instagramnya, dia berupaya untuk menjual medali yang diperolehnya.
“Dijual. Semua atribut sepak bola saya. For more further info please chat with my admin on +6281399384935,” dikutip dari akun Instagram @egahermansyah.
“kompas.com sudah mencoba menghubungi nomor kontak yang tercantum. Namun, sampai berita ini ditulis, belum ada respons dari pihak yang bersangkutan.” dikutip dari kompas.com, Sabtu, 6 Mei 2023.
Tak hanya pada biodata instagramnya saja, ia juga memberikan keterangan tersebut pada video reels yang diunggahnya pada tanggal 21 Maret 2023. Pada unggahannya tersebut, berisikan beberapa foto penghargaan yang telah ia peroleh dari karirnya sebagai pesepak bola.
Hal ini membuat para penggemar bola bahkan masyarakat bertanya-tanya, mengapa medali yang selama ini ia raih dengan susah payah dijual dengan begitu saja. (yans)