PASURUAN, hks-news.com|
Mantan wakil Bupati Pasuruan dua periode ini sangat getol dalam menggalakkan edukasi bahaya narkoba kepada generasi milenial. Seperti yang diungkapkan H Muzammil Syafi’i SH MSi saat melakukan sosialisasi bahaya narkoba bersama Gannas Annar (Gerakan Nasional Anti Narkoba) di SMPN 1 Purwosari, Pasuruan.
Sebagai tindak lanjut penandatangan Kerja sama antara DP MUI Kabupaten Pasuruan, Polres Pasuruan, dan BNN Kabupaten Pasuruan, anggota DPRD provinsi Jatim ini menggelar sosialisasi Bahaya Narkoba di Sekolah-Sekolah dan Madrasah di Kabupaten Pasuruan.
Kali ini sosialisasi Bahaya Narkoba digelar di SMP Negeri 1 Purwosari Pasuruan. Di dahului dengan Upacara rutin dan sekaligus Penandatangan Deklarasi anti Narkoba oleh Siswa SMP Negeri 1 Purwosari Pasuruan, yang diwakili oleh Ketua Osis dan disaksikan oleh penasehat fraksi partai NasDem tersebut, juga Ketua MUI Kabupaten Pasuruan, Kasat Narkoba Polres Pasuruan, Kepala BNN Kabupaten Pasuruan, Camat Purwosari, Kapolsek, Danramil Purwosari, Kepala Sekolah SMPN1 Purwosari dan Kepala Desa Martopuro, serta Wakil Kasek Bidang Kesiswaan.
Dalam sambutannya, Muzammil yang bertindak sebagai Pembina Upacara menyampaikan, bahwa upaya untuk menghancurkan bangsa Indonesia sudah banyak dilakukan oleh bebagai pihak dengan melalui penyebaran faham faham Radikalisme dan Liberalisme yang sangat mudah bisa diakses melalui internet.
“Juga melalui Narkoba. Oleh karena itu, saya minta para siswa SMPN 1 ini menghindari bergaul dengan anak-anak yang tidak jelas dan yang tidak baik, belajarlah dengan tekun. Patuhi segala perintah orang tua dan guru,” ujar anggota komisi A DPRD provinsi Jatim ini.
Muzammil berharap anak-anak bisa bertindak sebagai kader-kader dan agen yang bisa mendorong kemajuan serta bersama-sama menanggulangi peredaran gelap dan penyalah gunaan Narkoba.
“Jika menemukan atau bertemu dengan korban atau orang-orang yang mencurigakan, segera melaporkan kepada Guru. Juga manakala terdapat salah satu temannya yang berusaha mencoba dan atau bersentuhan dengan Minuman keras dan juga Narkoba, jangan segan untuk segera melaporkan kepada guru,” terangnya.
“Masa depan bangsa ini sangat ditentukan oleh keberhasilan murid-murid saat ini, oleh karenanya persiapkan diri dengan sebaik-baiknya. Yaitu dengan belajar yang tekun serta aktif di kegiatan-kegiatan, baik intra maupun ekstra kurikuler,” tandasnya.
Muzammil mengaku sangat bangga atas prestasi yang telah diraih oleh SMP N1 Purwosari ini. Dengan kedisplinan dan kepatuhan murid-murid, ini sebagai kunci bagi kemajuan untuk masa yang akan datang.
Sementara itu Kepala Sekolah SMPN 1 Purwosari Dra Muwafidah MPd merasa bangga dipercaya oleh para aparat dari Kabupaten Pasuruan sebagai tempat Sosialisasi Bahaya Narkoba.
“Disamping murid-murid akan faham tentang bahaya narkoba, selanjutnya kami sangat berharap tidak ada yang mencoba ataupun bersentuhan dengan Narkoba. Juga sebagai introspeksi agar kami harus selalu waspada terhadap semua civitas akademika SMP Negeri 1 Purwosari ini, agar tidak sampai kebobolan dan melakukan hal-hal yang tidak kami inginkan untuk masa-masa mendatang,” pungkasnya.(Yul)